SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA :)

Jumat, 11 Mei 2012

Rencana Yang Indah

Sering kali kita merasa selalu berbeda dengan kehendak Tuhan, kita engga pingin hujan tapi Tuhan ngirim hujan.
Sering kita jengkel karena semua ga cocok sama rencana kita.Itulah yang dialami oleh seorang anak yg bernama Yeli.

Hai namaku Yeli, aku sekarang duduk di Sekolah Menengah Atas, Sebentar lagi libur telah tiba, aku sudah menunggu untuk bisa berlibur bersama bersama sejak 3 Tahun. Kini kami sekeluarga akan berlibur ke Bali, dimana aku dari dulu selalu ingin pergi ke Bali.
Tapi ternyata semua itu berubah, Hujan mengguyur daerah rumahku tanpa henti, dan pemesanan tiket ternyata sudah habis terjual. Jengkel, Marah, Kecewa. Ya! itu yang aku rasakan sekarang. Padahal aku sudah berkemas-kemas untuk liburan kali ini tapi ternyata Tuhan berkehendak lain. Karena jengkelnya aku pun tertidur karena lelah.
Disaat tidurku aku bermimpi bahwa Kapal yang aku tumpangi pergi ke Bali itu mengalami tabrakan dengan kapal lain, sehingga kami sekeluarga mati disana. Aku pun bangun, dan segera aku menyalakan televisi dan ternyata benar! Kapal yang seharusnya mengantarku ke bali menabrak sebuah kapal kargo. Merinding saat itu kurasakan dan segera aku berdoa mengucap syukur, jika bukan karna Rencana Tuhan yang membuat hujan dan kehabisan tiket aku mungkin sudah tiada.

Quotes :
" TERKADANG KITA MERASA KECEWA, MARAH, KESAL, JIKA SEMUA TIDAK SESUAI RENCANA KITA. MUNGKIN KETIKA KITA INGIN PERGI TETAPI TUHAN MENGIRIM HUJAN, TAPI PERCAYALAH TUHAN BERIKAN KITA RENCANA YANG TEPAT DAN INDAH PADA WAKTUNYA "


Rabu, 09 Mei 2012

Indah Pada Waktunya

Seorang anak menderita penyakit berat, sehingga berdampak pada dirinya. Sebentar saja penyakit nya kambuh dan membuat anak itu jatuh sakit. Semua orang yang melihat dia merasa kasihan padanya, tetapi anak itu tidak mau putus asa dia tetap menjalani sekolahnya dengan ceria. Dia tak henti-hentinya berdoa pada Tuhan untuk kesembuhannya.
Di malam itu ia bermimpi ia menuju ke tempat paling indah dimana tempat itu terbuat dari emas dan terdapat banyak kemulian. Lalu seseorang menghampirinya " Inilah tempat yang akan kau tempati setelah ini " kata orang itu. " tempat apakah ini? " kata sang anak, " Inilah surga " kata orang itu. Kemudian sang anak menangis bahagia dan memeluk orang tersebut.
Pada pagi harinya anak itu menghembuskan nafas yang terakhir, dan seperti janji Tuhan ia telah masuk ke surga

Quotes :
" APAPUN YANG TERJADI DALAM HIDUPMU ENTAH ITU MASALAH ATAU PENYAKITMU, PERCAYALAH TUHAN PASTI MENYIAPKAN RENCANA YANG INDAH DIBALIK SEMUA ITU, ASAL KITA YAKIN PADA TUHAN "


GOD BLESS =)

Selasa, 08 Mei 2012

Quotes, 08 Mei 2012 ( perbedaan adalah anuegrah )

Ada seorang anak yang selalu ingin tahu, ia pun bertanya pada orang tuanya,
Sang anak " Ibu, kenapa di dunia ini ada perbedaan antara satu yang lainya? " 
Sang ibu pun tersenyum dan mulai menjawabnya. " Nak, perbedaan itu adalah anugerah? "
" kenapa begitu bu? " 
Singkat cerita sang ibu pun mulai menjelaskan dan sang anak pun senang mendengarnya.


Quotes : 
" Perbedaan adalah anugerah ya benar!, kenapa?
karena kita dengan adanya perbedaan kita bisa saling melengkapi antara satu dengan yang lainnya. DENGAN SEBUAH PERBEDAAN YANG KITA PUNYA, DAPAT MENJADI CARA KITA SALING MELENGKAPI ANTARA ORANG LAIN " 

GOD BLESS ^^

Senin, 07 Mei 2012

Quotes 07-Mei-2012

Seorang Anak malu akan fisik dirinya, Setiap hari ia menangis dikamarnya.
Orang tua nya pun mendengar bahwa anaknya selalu diejek oleh teman-temanya.
Sang Ibu pun masuk dan berkata " Apa yang terjadi padamu nak? ". Sang terus menangis dan diam. 
" Ayo ceritakan pada Ibu, Ibu janji ibu akan membantumu ". Sang anak pun mulai menatap ibunya dan bercerita bagaimana ia diejek oleh teman-temanya, karena ia memiliki kondisi fisik yang beda dari teman-teman sebayanya. Sang ibu pun memberi pelukan pada anaknya, dan menjelaskan bahwa meski dia berbeda, dibalik semua itu ada rencana yang indah yang sudah disediakan oleh Tuhan.

Quotes : 
" Jika dirimu merasa berbeda akan orang lain, janganlah engkau merasa rendah diri. Melainkan bersyukurlah karena itu adalah ANUGERAH YANG TUHAN BERI SECARA KHUSUS YANG ORANG LAIN GA AKAN NERIMA HAL ITU, DAN PERCAYALAH DIBALIK SEMUA ITU ADA RANCANGAN YANG INDAH UNTUK DIRIMU "